Skip to main content

Featured

Top 3 Romance Novel's - Part 1

Hallo semuanya!! lama tidak berjumpa, setelah sekian lama tidak menulis blog akhirnya aku menulis lagi. Karena postingan aku yang kena banned jadi aku hanya bisa menyimpannya di draf saja. Hari ini merupakan comeback aku menulis setelah 3 tahun vakum. Faktanya bahwa pandemi kali ini telah membuat semua orang selama 2 tahun ini kesulitan untuk melangsungkan aktivitas seperti biasa; aku mulai mempunyai ketertarikan lain selama pandemi dan menemukan lagi passion aku dalam menulis. Membaca novel adalah hal yang aku lakukan di waktu luangku terutama masa pandemi seperti ini. Walaupun pandemi sekarang sudah semakin berkurang tapi tetap saja kita semua harus selalu menjaga kesehatan yah!. Jangan lupa untuk memakai masker dan juga menjaga tubuh kita supaya tetap fit sehingga imun kita kuat. Jadi hari ini yang ingin aku lakukan adalah merekomendasikan kalian novel untuk dibaca pas waktu senggang yah!. Kalo lagi sibuk yah mending tugasnya dikerjakan dulu lalu setelah santai kita bisa menikmati

Eden no Hana Manga Review

Haii Long time no see readers!!, it's been decades since i writing something, Sudah lama sekali aku tidak menulis, beberapa bulan berlalu hanya dalam sekejap mata. Aku sedang libur dan banyak yang ingin aku tulis sebenarnya hanya saja aku sedang tidak mood dan begitu lahhh. Karena hari ini aku sedang sempat menulis dan memang ada mood tanpa panjang lebar langsung saja!!.


Hari ini aku akan menulis tentang Review Manga yang aku baca beberapa hari lalu Judulya Eden no Hana atau judul lainnya Flower of Eden. Manga ini sudah terbilang cukup lama dan memang tidak begitu terkenal sepertinya karena memang sudah terlalu lama (Pufftt ><). Penulis dari manga ini sama dengan penulis Chihayafuru (Seutsugu Yuki), aku tidak membaca Manga Chihayafuru tapi menonton animenya. Personally aku suka dengan Animenya yah walaupun endingnya masih sangat menggantung.


Aku menemukan beberapa Fact yang menarik yaitu dikatakan bahwa manga Eden no Hana ini menjiplak manga Slam Dunk(?). Jadi setelah aku membaca manga ini ternyata aku baru tahu jika ada beberapa adegan yang sama dengan Manga Slam Dunk dan Peach Girl karena emang aku belum pernah membaca kedua manga ini, aku tahu pun karena dibeberapa forum mengatakan hal demikian saat aku sedang mencari bahan materi untuk membahas Manga Eden no Hana.

Salah satu contohnya seperti ini!!
Yang sebelah kiri (Eden no Hana) dan kanan (Peach Girl)

Yang sebelah Kiri (Slam Dunk) dan kanan (Eden no Hana)

Sepertinya fakta kalo Manga Eden no Hana di plagiat memang tidak bisa dipungkiri, walau tidak secara cerita di plagiat tapi memang ada beberapa adegan yang sama dengan Slam Dunk dan Peach Girl. Menurut pendapatku Seutsugu Yuki mengambil kedua judul manga itu sebagai refrensi gambarnya dan secara tidak ataupun sadar dia telah menjiplak kedua Manga ini. Walau adanya isu seperti itu tetapi aku tetap sangat suka sama cerita dan Artnya yang memang khas Seusugu Yuki Sensei!!.

Langsung saja kita ke Review sebenarnya>>>

Titles: Eden no Hana (Flower of Eden)
Volumes: 12
Chapters: 42
Status: Finished
Published: 2000 to 2004
Genres: Drama, Romance, Tragedy, Shoujo
Authors: Seutsugu Yuki

Sinopsis:
Seorang Siswi yang diadopsi oleh sebuah keluarga mengalami kesulitan di sekolah dan di rumah. Keluarga angkatnya memperlakukannya sebagai Reika, anak perempuan mereka yang telah meninggal beberapa tahun yang lalu. Tiba-tiba, Saudara laki-lakinya yang berhubungan darah dengannya muncul dihadapannya, yang telah mencarinya selama bertahun-tahun. sekarang hidupnya terbalik. Apakah dia akan belajar mempercayai orang lain lagi?.

Characters:

- Wakatsuki Midori

 

Seorang gadis berumur 15 tahun yang tidak mudah bergaul dan ingin melarikan diri dari rumahnya. Dia diadopsi oleh keluarga angkatnya yang selalu memperlakukannya sebagai Reika, anak perempuan mereka yang telah meninggal. Di sekolah dia bukan gadis yang ceria maupun mudah bergaul, bisa dibilang dia selalu dijauhi oleh Orang2 yang ada di sekolahnya. Midori selalu ingin kabur dari rumahnya dan hidup mandiri bukan tanpa alasan, ternyata Midori diperlakukan secara tidak baik oleh keluarga itu. Orang tua angkanya menganggap dia sebagai pengganti anak mereka yang telah mati dan kakak angkatnya melakukan kekerasan seksual kepadanya.
Hidup Midori sudah seperti neraka sejak orang tuanya meninggal, dan terlebih dengan perlakuan keluarga angkatnya dia tidak bisa mempercayai siapapun hingga suatu hari muncul saudara Laki-laki kandungnya, pada akhirnya dia membawa pergi Midori dari neraka yang telah mengekang dia selama bertahun-tahun. Midori yang tidak mempercayai siapapun tentu saja tidak bisa terbuka dengan kakaknya Wakatsuki Tokio, yang terpisah dengannya sejak dari kecil. Midori mungkin selalu bertanya2 "Apakah tidak apa2 mempercayainya?" setelah apa yang terjadi padanya selama ini apakah dia akan bisa membuka dirinya lagi pada Tokio?. Tokio selalu berusaha agar Midori bisa mempercayainya dan membuka hatinya.

-Wakatsuki Tokio

Tokio mempunyai sister complex dengan adiknya Midori, dia sangat menyayangi dengan midori melebihi apapun. Dia rela berkorban banyak untuk Midori termasuk meninggalkan Keluarga angkatnya yang telah membesarkan dia. Pertemuan pertamanya dengan Midori adalah saat Midori menanyakannya apakah Tokio ingin menculiknya?, membawanya pergi jauh tapi sayangnya Midori menghilang di tengah perbincangan mereka, saat itu Tokio belum tahu itu adeknya yang dicari selama ini.

-Hashiba Yoshitaka

 

Laki-laki yang mencintai Midori, dia baik dan pintar nantinya dia akan menjadi pacarnya Midori.

>>>>


Manga ini sedikit suram menurutku karena memiliki genre tragedy di dalamnya. Buat kalian yang tidak menyukai genre begini maka aku tidak menyarankan kalian untuk membacanya.

Seperti yang aku jelaskan di perkenalan Karakter kalo Midori diperlakukan secara tidak senonoh oleh kakak angkatnya benar2 sangat mengangguku, terlebih lagi mungkin hal itu tidak dilakukan hanya sekali tetapi berkali2. Pantas saja Midori ingin pergi dari rumah itu, dan mungkin karena itu juga Midori tidak bisa mempercayai siapapun dan membuka hatinya kepada orang lain. Untungnya dia dibawa pergi oleh Tokio dari rumah itu dan perlahan2 membangun hubungan mereka, Tokio bisa membuat Midori lebih membuka dirinya lagi walaupun secara perlahan.
Midori mempunyai pacar yaitu Hashiba yang selalu melindunginya pada saat Midori sedang dalam kesusahan, Kedua orang itulah yang membantu Midori melewati semua hari2 buruknya.

Nantinya akan terungkap jika Midori dan Tokio itu tidak memiliki hubungan darah, orang tua mereka saja yang menikah dan membuat status mereka kakak adik. Tokio sudah berjanji kepada ayahnya bahwa dia akan menjaga Midori. Awalnya Tokio hanya ingin menjaga Midori karena kewajibannya saja tetapi perlahan-lahan dia mulai melihat Midori sebagai wanita dan terkadang cemburu melihatnya bersama dengan Hashiba.


Tokio maupun Midori, keduanya sama sekali tidak mengakui jika mereka jatuh cinta satu sama lain. Midori yang merasa bersalah kepada Hashiba yang sudah banyak membantunya dan tidak tega mengkhianati cintanya berusaha untuk menyangkal jika dia mencintai Tokio dan berusaha untuk mempertahankan hubungan mereka sebagai pacar, sebenarnya Hashiba sudah menyadari hal itu tetapi karena cintanya pada Midori dia menghiraukan halnya walau dia merasa insecure dan cemburu pada waktu yang sama. Hal itu juga terjadi dengan Tokio yang terus menyangkal dia mencintai Midori, dia terus menyangkal jika mereka adalah saudara dan tidak mungkin hal seperti itu akan terjadi.

Kedua Baka-Couple ini memang bikin kesel sendiri, tapi overall aku suka banget dan buat kalian yang memang suka cerita yang bikin greget, atau tentang percintaan kakak adik kalian bisa baca manga ini di situs baca manga terdekat, seperti Mangafox,Mangahere, dll.

Buat aku Ceritanya sih masih tidak begitu rumit tapi tetap saja ada beberapa bagian yang sangat dark tentang manga Eden no Hana ini. Terlepas dari isu plagiat manga ini aku oke2 aja dengan ceritanya maupun artnya, jika bisa dinilai buat story aku hanya akan memberikan nilai 7/10 kenapa tidak 8,9,atau 10 saja rate nya? yah karena walau story nya bagus tetapi aku memang kurang suka dengan cerita yang bergenre tragedy/kelam(?), dan untuk Artnya aku kasih rate 8/10, tidak diragukan lagi buat Mangaka profesional jika gambarnya memang bagus.

Ok segitu aja Review hari ini, walau ada konten Spoiler tapi aku harap kalian suka. Untuk cerita lebih lengkap lagi kalian bisa baca saja sendiri karena tidak akan seru jika aku Spoiler terlalu banyak.

See you soon!!

Don't Copy Paste Without CR

Comments

Post a Comment

Popular Posts